motivatorpendidikan.com- Senin, 24 September 2018 kami berkesempatan untuk mengisi acara Training Guru Kreatif “Mengajar Kreatif dan Menyenangkan”, bagi guru Kota Tangerang Selatan. Kegiatan ini dilaksanakan oleh CSR PT.Indah Kiat,Tbk Tangerang Mill. Kegiatan training dilaksanakan di Aula PT.Indah Kiat Pulp and Paper.
Kegiatan training ini dilaksanakan selama dua hari yaitu dari tanggal 24-25 September 2018. Secara resmi kegiatan training ini dibuka oleh Bapak.Kholisul Fatikhin beliau sebagai Sustainability Head PT.Indah Kiat Pulp and Paper selain beliau turut hadir juga memberikan arahan dan sambutan Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang Selatan Bapak.Taryono.
Hari pertama materi yang kami sampaikan adalah Motivasi Menjadi Guru Kreatif Yang Menginspirasi, Menggerakkan dan Meneladani, Manajemen Pengeloaan Kelas Kreatif dan Ice Breaking Pembelajaran Kreatif.
Terimakasih kepada Ibu Lily Yulianingsih yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk bersinergi dalam melaksanakan training guru kreatif ini.