motivatorpendidikan.com- Ahad, 10 September 2017 saya berkesempatan mengisi acara Seminar Pendidikan dengan tema “Pendidikan Islam Solusi Perbaikan Moral Bangsa” acara ini dilaksankan oleh Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus Daerah Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Acara dilaksanakan di Kampus Poli Teknik Negeri Samarinda.
Sekitar 200 mahasiswa hadir dalam acara ini mereka adalah perwakilan dari Lembaga Dakwah Kampus yang ada di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara. Geliat kaderisasi dakwah di kalimantan timur ternyata luarbiasa, bahkan Poli Teknik Negeri Samarinda sebagai kampus milik pemerintah (Negeri) sangat mendukung kegiatan tersebut. Forum Silaturahim Lembaga Dakwah Kampus (FSLDK) setiap tahunnya membuat berbagai acara, sebagai tempat silaturahimnya aktivis LDK di Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara.
Pada sesi seminar singkat ini saya mengajak kepada para mahasiswa untuk bisa berkontribusi secara aktif membangun moral bangsa melalui pendidikan dan juga kegiatan yang mereka lakukan sesuai dengan potensi yang dimilikinya. Karena tidak ada gunanya kita mengeluh atau terus mengkritik tentang kondisi moral bangsa sementara kita tidak mampu melakukan apapun. Maka untuk itu setiap mahasiswa harus memulai perbaikan tersebut dimulai dari dirinya, dengan cara memantaskan diri untuk meningkatkan kualitas diri.